Polres Nias Selatan Berhasil Amankan Aksi Unjuk Rasa Aliansi Cipayung dan Masyarakat dengan Kondusif

- Penulis

Rabu, 3 September 2025 - 13:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

{

i

{"data":{"activityName":"","alias":"","appversion":"0.0.1","editType":"image_edit","exportType":"ads_export","filterId":"","imageEffectId":"","os":"android","pictureId":"52a3eab2e0c94a239a08cb0681d0f3f2","playId":"","product":"lv","infoStickerId":"","stickerId":""},"source_type":"vicut","tiktok_developers_3p_anchor_params":"{"source_type":"vicut","client_key":"aw889s25wozf8s7e","picture_template_id":"","capability_name":"retouch_edit_tool"}"}

Nias Selatan // krimsusnewstv.id Aksi unjuk rasa yang digelar oleh Aliansi Cipayung, yang terdiri dari Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), serta elemen masyarakat Kabupaten Nias Selatan pada Rabu (03/09/2025), berlangsung aman, tertib, dan kondusif berkat pengamanan ketat dari jajaran Polres Nias Selatan.

Sekitar 100 orang peserta aksi memulai pergerakan dari Lapangan Voli Kampus Uniraya, kemudian bergerak menuju sejumlah titik strategis, di antaranya Kantor Kejaksaan Negeri Nias Selatan, Mapolres Nias Selatan, dan Kantor DPRD Kabupaten Nias Selatan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untuk memastikan situasi tetap kondusif, 140 personel gabungan dari Polres Nias Selatan, TNI Koramil 12/Teluk Dalam, serta Satpol PP diturunkan langsung untuk melakukan pengamanan dan pengawalan ketat sepanjang jalannya aksi.

Kapolres Nias Selatan AKBP Ferry Mulyana Sunarya, S.I.K., M.H., secara langsung menerima perwakilan massa aksi di Mapolres. Sementara itu, pihak Kejaksaan Negeri dan DPRD Nias Selatan juga melakukan audiensi dengan massa.

Dalam pertemuan tersebut, pihak Kejaksaan Negeri menegaskan komitmennya untuk menuntaskan perkara hukum secara profesional dan transparan, serta membuka ruang komunikasi yang lebih luas dengan masyarakat.

Sedangkan DPRD Nias Selatan menyatakan siap menindaklanjuti setiap aspirasi yang disampaikan melalui mekanisme internal, dan akan mendorong penyelesaian di tingkat yang lebih tinggi jika permasalahan yang diajukan berada di luar kewenangan mereka.

Baca Juga:  Kepala Desa Perupuk Apresiasi Sinergi dengan Insan Pers, Dorong Transparansi dan Pembangunan

Sepanjang aksi berlangsung, massa tetap menunjukkan sikap yang tertib dan kooperatif. Meski terjadi kepadatan lalu lintas di beberapa titik, personel Satuan Lalu Lintas segera melakukan rekayasa arus sehingga kemacetan dapat terurai dengan cepat.

Aksi ini resmi berakhir sekitar pukul 16.50 WIB, dengan massa membubarkan diri secara tertib dan damai. Dalam keterangannya, Kapolres Nias Selatan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam menjaga ketertiban selama aksi.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta aksi yang telah menyampaikan aspirasi secara damai, serta kepada seluruh aparat yang telah bekerja sama dengan baik. Ini adalah bukti bahwa penyampaian aspirasi dapat berjalan secara demokratis tanpa menimbulkan gangguan terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar Kapolres.

Keberhasilan pengamanan aksi ini menjadi contoh positif dalam pengelolaan unjuk rasa di wilayah hukum Polres Nias Selatan, sekaligus memperkuat sinergi antara aparat keamanan, mahasiswa, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas daerah.

 

Penulis : Julius Giawa

Editor : Redaksi

Sumber Berita: Humas Polres Nias Selatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel krimsusnewstv.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Masyarakat Soroti Lambannya Penegakan Hukum Kasus Dugaan Korupsi Dana Desa Resang, Diduga Rugikan Negara dan Warga
Satresnarkoba Polres Tebo Ringkus Dua Pelaku Narkoba, Amankan 42,98 Gram Sabu di Tebo Tengah
Kades Suratmin Sambut Silaturahmi Media Krimsus News TV, Sampaikan Aspirasi Pembangunan Jalan Desa Kandangan
Silaturahmi Pemerintah Desa Mekar Sari dan Media Krimsus News TV, Wujud Sinergi untuk Kemajuan Desa
Kades Tanjung Seri R. Sugianto Dorong Transparansi dan Percepatan Program Desa Lewat Silaturahmi dengan Insan Pers
Kapolres Metro Jakarta Barat Kunjungi Pos Satkamling Tambora, Perkuat Sinergitas Jaga Keamanan
Ketua LAMI Kepri Soroti Dugaan Pembiaran Aparat Pol Airud terhadap Aktivitas Illegal Logging di Lingga.
Masyarakat Desa Resang Kecewa, Janji Pembangunan Jalan dari Pemkab Lingga Belum Ada Kejelasan
Berita ini 42 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 03:08 WIB

Masyarakat Soroti Lambannya Penegakan Hukum Kasus Dugaan Korupsi Dana Desa Resang, Diduga Rugikan Negara dan Warga

Jumat, 10 Oktober 2025 - 02:58 WIB

Satresnarkoba Polres Tebo Ringkus Dua Pelaku Narkoba, Amankan 42,98 Gram Sabu di Tebo Tengah

Kamis, 9 Oktober 2025 - 14:35 WIB

Kades Suratmin Sambut Silaturahmi Media Krimsus News TV, Sampaikan Aspirasi Pembangunan Jalan Desa Kandangan

Kamis, 9 Oktober 2025 - 14:10 WIB

Silaturahmi Pemerintah Desa Mekar Sari dan Media Krimsus News TV, Wujud Sinergi untuk Kemajuan Desa

Kamis, 9 Oktober 2025 - 13:51 WIB

Kades Tanjung Seri R. Sugianto Dorong Transparansi dan Percepatan Program Desa Lewat Silaturahmi dengan Insan Pers

Berita Terbaru