Jakarta // krimsusnewstv.id – Rabu, 3 September 2025 – Rektor Universitas Pertahanan Republik Indonesia (Unhan RI), Letjen TNI (Purn.) Dr. Anton Nugroho, M.M.D.S., M.A., memimpin acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pelepasan Pejabat Eselon I, II, dan III di Ruang Serbaguna Auditorium Kampus Sentul, Rabu (3/9). Acara ini menjadi momentum penting dalam menjaga kesinambungan kepemimpinan sekaligus memberikan apresiasi atas dedikasi para pejabat yang telah menuntaskan masa tugasnya. Jum’at (05/06/205)
Dalam sambutannya, Rektor Unhan RI menekankan pentingnya regenerasi kepemimpinan yang solid untuk mendukung misi Unhan RI sebagai pusat pendidikan, penelitian, dan inovasi di bidang pertahanan negara.
“Serah terima jabatan ini bukan sekadar pergantian posisi, tetapi wujud kesinambungan dan komitmen kita dalam membangun Unhan RI yang unggul, modern, dan berdaya saing internasional,” ujar Letjen TNI (Purn.) Anton Nugroho.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Pelantikan Wakil Dekan FTTP
Salah satu agenda utama adalah pengangkatan sumpah, pelantikan, dan serah terima jabatan Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Teknologi Pertahanan (FTTP). Jabatan tersebut resmi diserahterimakan dari Brigjen TNI Untung Wijayanto kepada pejabat baru Brigjen TNI Wawan Subarjo, S.Sos., M.Si.
Rektor menyampaikan apresiasi kepada Brigjen TNI Untung Wijayanto atas dedikasinya selama menjabat, sekaligus memberikan harapan besar kepada Brigjen TNI Wawan Subarjo untuk melanjutkan pengembangan program akademik dan riset strategis di FTTP.
“Kami percaya pejabat baru mampu memperkuat inovasi dan kualitas pendidikan di Unhan RI, sejalan dengan perkembangan teknologi pertahanan yang semakin dinamis,” tegas Rektor.
Pelepasan Pejabat Purna Tugas
Acara juga dirangkai dengan pelepasan pejabat yang memasuki masa purna tugas sebagai bentuk penghargaan atas pengabdian mereka. Para pejabat yang dilepas antara lain:
- Laksda TNI Dr. Ir. Agus Adriyanto, S.T., M.M., ASEAN Eng., Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Perencanaan Unhan RI.
- Kolonel Laut (KH) Dr. Ansori, S.H., M.Si., CTMP., M.H., Kaprodi Magister Teknologi Daya Gerak FTTP Unhan RI.
- Kolonel Caj (K) Dra. Rini Agustina, M.M., Kepala Pusat Penelitian Manajemen Pertahanan dan Logistik Militer LPPM Unhan RI.
Dalam kesempatan itu, Rektor memberikan piagam penghargaan sebagai simbol apresiasi atas jasa dan kontribusi para pejabat yang telah berdedikasi dalam pengembangan Unhan RI.
“Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas pengabdian yang telah diberikan. Semoga dedikasi dan semangat juang tetap menjadi teladan bagi generasi penerus,” ungkapnya.
Komitmen Unhan RI
Acara ini diakhiri dengan foto bersama dan ramah tamah. Sertijab dan pelepasan pejabat tersebut diharapkan dapat memperkuat tata kelola organisasi Unhan RI sekaligus memperkokoh peran universitas sebagai pusat keunggulan pendidikan pertahanan yang siap menghadapi tantangan global.
Dengan regenerasi kepemimpinan yang berkelanjutan, Unhan RI menegaskan komitmennya untuk terus mencetak kader strategis yang berintegritas, profesional, dan berwawasan kebangsaan dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara.
Penulis : Julius Giawa
Editor : Redaksi
Sumber Berita: Univertasi pertahanan RI